Mengenal Poster : Pengertian, Ciri dan Fungsinya

Poster digunakan untuk menjelaskan sesuatu, biasanya berupa selembar kertas besar yang memuat gambar, kata-kata dan label-label yang berisi informasi ringkas. 

Dimana kita sering menemukan poster? Ya, salah satunya di Puskesmas. Banyak poster yang berisi tentang informasi kesehatan. Poster tersebut berbentuk lembaran yang ditempel pada papan pengumuman. 

Mengenal Poster

Di kantor desa atau kelurahan juga kita sering melihat poster, yang biasanya juga ditempel pada papan pengumuman. Walau begitu, saat ini juga poster bisa disajikan melalui platform digital yang bisa dilihat dengan menggunakan gadget.

Pengertian Poster

Poster merupakan karya seni rupa dua dimensi yang berfungsi untuk menyampaikan pesan ringkas, dengan cara komunikasi visual kepada sasaran yang dituju. Unsur-unsur poster terdiri atas gambar, tulisan, atau bisa juga paduan keduanya. 

Poster dirancang dengan tampilan yang menarik, sehingga pesannya bisa dibaca oleh khalayak sasaran. Tidak hanya tampilan yang enak dipandang mata, yang terpenting keefektifan tercapainya tujuan poster merupakan prioritas utama.

Isi Poster

Pesan ringkas yang akan disampaikan di dalam poster harus mudah dipahami oleh khalayak sasaran, oleh karenanya unsur-unsur poster perlu ditata secara sistematis.

Paling utama adalah judul atau tema yang merupakan pesan atau gagasan pokok yang ingin disampaikan. Maka penempatannya di dalam poster harus dibuat lebih menonjol, agar nampak jelas.

Mengenal Poster 

Selanjutnya gagasan pokok tersebut harus diurai dalam tampilan gambar, maupun tulisan-tulisan yang jelas, saling terkait, menarik, dan juga utuh. Keutuhan isi pesan didalam poster harus sesuai dengan judul ataupun tema poster.

Kegunaan Poster

Dulu, poster hanya digunakan oleh kalangan terbatas. Contohnya para pekerja seni yang menggunakan poster untuk menyebarkan informasi pameran. Para pedagang menggunakan poster untuk mempromosikan produk yang dijual. 

Poster biasa dipasang di tempat-tempat keramaian, misalnya di papan pengumuman. Saat ini poster digunakan semakin luas, pada berbagai bidang dengan tujuan dan fungsi yang berbeda-beda. Penyebarannya pun dilakukan pada banyak tempat. 

Kita bisa menemukan poster di televisi, media massa, pusat perbelanjaan, sekolah hingga gedung bioskop. Bahkan di media sosial seperti Facebook, Twitter, WhatsApp, kerap kali kita menemukan poster.

Setiap profesi menggunakan poster untuk menyampaikan informasi singkat yang ingin disampaikan. Pengusaha menggunakan poster untuk mempromosikan produknya. Para politikus menggunakan poster sebagai sarana berkampanye.

Aktifis lingkungan menggunakan poster untuk mengajak masyarakat melestarikan lingkungan. Para tukang bangunan juga memanfaatkan poster untuk menawarkan jasanya.

Selain itu masih banyak bidang lainnya yang menggunakan poster untuk berkomunikasi dengan khalayak. Para dokter misalnya yang menggunakan poster untuk memberikan himbauan untuk patuh pada protokol Covid-19. Pemerintah juga memanfaatkan poster untuk mensosialisasikan program-program kerjanya.


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama